Wikipedia

Hasil penelusuran

Rabu, 22 Mei 2013

Bermain Game dan Skype dengan Xbox One










Tempo.co - konsol game Xbox One yang menekankan pada fitur pengalaman bersama (sosial). Konsol yang digambarkan sebagai all in one ini terdiri dari controller dan hardware berbentuk kontak, seperti set-top box pada televisi.



Microsoft memasang memori sebesar 8 gigabita pada hardware, prosesor berukuran 40 nanometer system on chip dengan delapan inti, dan 500 gigabita hard disk drive.
System on chip ini dibuat oleh AMD, sedangkan Microsoft merancang sendiri hard disk drive. Kombinasi memori, prosesor, dan hard disk ini menggunakan kernel dari Windows.

Xbox One ini juga menggunakan drive Blu-ray, USB 3.0, dan konektivitas 802.11n untuk game dan entertainment. Peranti ini dilengkapi dengan kamera 1.080 high definition bersudut lebar, yang bisa membaca detak jantung saat pengguna berolahraga.

Konsol Xbox terbaru dari Microsoft ini mengalami 40 perubahan desain di sana-sini. Pengguna juga bisa menikmati aplikasi Skype untuk melakukan video calling dengan para pemain lain.

Beberapa game yang bisa dimainkan pada konsol ini adalah NBA LIve dari Electronic Arts, FIFA, UFC, dan Madden. Juga ada balap sepeda motor Forza Motorsport5. Game populer Call of Duty: Ghosts juga bisa diunduh pada Juni nanti. Harga konsol ini belum diumumkan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar